You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
2.365 Pelajar Ikuti Lomba PMR di Jaksel
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

2.365 Pelajar Ikuti Lomba PMR di Jaksel

Sebanyak 2.365 pelajar mengikuti perlombaan palang merah remaja (PMR) di SMKN 28, Jalan Maritim, Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (12/3). Kegiatan ini digagas Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jakarta Selatan.

D apat menumbuhkembangkan PMR di sekolah yang ada di Jakarta Selatan

Ketua PMI Kota Jakarta Selatan, Abdul Haris mengatakan, perlombaan PMR ini merupakan hasil sinergisitas pihaknya dengan SMKN 28 dan Universitas Atma Jaya, Jakarta.

alam kegiatan ini, ungkap Haris, pihak Universitas Atma Jaya mengirimkan sejumlah Resimen Mahasiswa (Menwa) dan enam tim dokter.

16 Pesonel PMI Jaksel Bantu Penanganan Pascakebakaran Depo Pertamina Plumpang

"Lomba PMR ini diikuti lebih dari 185 sekolah, mulai dari tingkat SD,SMP/Mts, SMK/SMA dan Madrasah Aliyah. Setidaknya ada 1.281 tim atau 2.365 pelajar yang ikut dalam 12 perlombaan PMR," kata Haris.

Menurutnya, lomba ini sebagai salah satu bentuk perwujudan Tribakti PMR. Yaitu menjalin solidaritas sesama PMR.

"Diharapkan, usai kegiatan ini dapat menumbuhkembangkan PMR di sekolah yang ada di Jakarta Selatan," lanjut Haris.

Kepala SMKN 28, Esta P Siagian, mengucapkan terimakasih pada jajaran PMI yang telah menyelenggarakan lomba PMR di sekolah yang dipimpinnya. Kegiatan ini, menurutnya, sangat bermanfaat bagi peserta didik sekaligus untuk kemajuan kegiatan PMR.

"Semoga ini bermanfaat bagi kegiatan PMR di SMKN 28 maupun bagi pelajar di sekolah lainnya," tutur Esta.

Dalam kegiatan ini, ada 12 kegiatan yang dilombakan, yaitu Lomba Tandu Darurat Putra-Putri, Pertolongan Pertama (PP), Olimpiade Kepalangmerahan (OPM),

Kemudian, Perawatan Keluarga (PK), Palang Remaja Sebaya (PRS), Ayo Siaga Bencana (ASB), Poster Digital, Poster Manual, Puisi, Pidato dan Senam Cuci Tangan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3650 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye890 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye873 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye836 personNurito